Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah - Informasi Terbaru - Tips Alami Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah - Setelah sebelumnya saya telah share informasi mengenai cara nembak cewek dan cara menghilangkan bekas jerawat kini saya akan update lagi blog tercinta ini dengan postingan mengenai Tips Alami Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah dan saya harap dapat bermanfaat untuk sahabat netter semua.
Pori - pori yang besar membuat wajah terlihat kusam dan kasar. Bahkan setelah diaplikasikan make up pun hasilnya juga tidak akan maksimal dan sempurna. Lubang pori-pori yang besar dapat mengurangi penampilan kulit yang kenyal dan mulus. Sesungguhnya lubang pori pori wajah besar atau kecil lebih utama dipengaruhi oleh faktor genetik. Seiring bertambahnya usia, pori-pori umumnya akan membesar karena semakin berkurangnya elastisitas kulit.
Cara Cepat Mengecilkan Pori-Pori Wajah
- Bersihkan wajah dengan pembersih yang sesuai dengan jenis kulit dan kemudian bersihkan dengan sabun pembersih yang lunak.
- Oleskan Krem penghalus wajah. Usapkan sesuai rotasi pada daerah kulit kasar dan berkomedo. Lakukan 2-3 menit kemudian bilas dengan air mengalir (kran).
- Bila kulit Anda termasuk type kulit wajah kering. Cobalah pijat wajah Anda perlahan dengan krem yang mengandung minyak zaitun dan vitamin A. Kandungan ini berfungsi untuk menjaga dan merawat kelembutan dan kelenturan kulit wajah. Lakukan selama paling tidak 10 menit.
- Oleskan krem masker yang mengandung sari jeruk nipis sehingga dapat mengurangi lemak wajah, mengencangkan sekaligus menghaluskan kulit.
- Bilas dengan air hangat. Angkat masker dengan menggunakan spon masker.
- Oleskan penyegar untuk mengembalikan kesegaran kulit.
Cara Lain Untuk Mengecilkan Pori-Pori Wajah
1. Bersihkan make upBersihkan make up setiap malam dengan seksama. Tak peduli betapa pun lelahnya Anda, sebaiknya Anda tidak langsung naik ke tempat tidur tanpa membersihkan diri lebih dulu. Meskipun Anda tidak mengenakan makeup setiap hari, ambil waktu untuk membersihkan muka dengan pembersih. Hal ini untuk melepaskan kotoran dan minyak yang menyatu di kulit wajah.
2. Mencuci muka
Mencuci muka dengan sabun yang mengandung salicylic acid. Bahan ini akan menghancurkan minyak dan kotoran yang menyumbat pori-pori, dan membantu untuk memperbaiki permukaannya.
3. Gunakan pelembab non-minyak
Kenakan pelembab yang tidak mengandung minyak, dan tidak menyebabkan alergi. Salicylic acid kemungkinan akan menyebabkan iritasi untuk beberapa jenis kulit tertentu. Karena itu kombinasikan dengan pelembab yang lembut.
4. Gunakan sunscreen
Kenakan sunscreen setiap hari. Mungkin banyak dari kita yang belum menyadari bahwa sinar matahari dapat merusak kulit. Paparan sinar matahari merusak lapisan-lapisan kolagen yang menciptakan kulit wajah yang mulus. Berada di luar ruangan tanpa perlindungan sunscreen juga akan menghancurkan manfaat dari ketiga langkah yang sudah Anda lakukan sebelumnya.
Demikianlah Informasi Kali Ini Mengenai Tips Alami Cara Mengecilkan Pori-Pori Wajah dan saya harap dapat bermanfaat untuk para pembaca setia blog ini.
0 comments:
Post a Comment